Teknik Kendaraan Ringan
Menjadi Program Keahlian yang unggul, menghasilkan lulusan yang berakhlak mulia, berwawasan lingkungan dan berjiwa entrepreneur serta kompetitif di dunia kerja.
Program keahlian Teknik Kendaraan Ringan membekali siswa dengan kemampuan dalam bidang otomatif yang menekankan keahlian pada bidang penguasaan secara teknis mengenai kendaraan ringan. Program keahlian Teknik Kendaran Ringan ini menyiapkan agar siswa mampu merawat dan memperbaiki sistem kendaraan roda 4 beserta piranti pendukungnya. Kemampuan atau kompetensi dari siswa lulusan program keahlian Teknik Kendaraan ringan memberikan peluang kepada siswa untuk bekerja dalam bidang pekerjaan otomotif di dunia usaha/industri kendaraan roda 4.


Misi Program Keahlian Teknik Kendaraan Ringan (TKR)
- Menyiapkan SDM yang: PRODUKTIF (Profesional, Ramah Lingkungan, Orientasi ke Depan, Dedikasi Tinggi, Unggul, Kreatif, Tangguh, Inovatif)
- Menciptakan suasana yang : BERIMAN (Bersih, Empati, Rukun, Indah, Menyenangkan, Aman, Nyaman)
Tujuan Kompetensi keahlian Teknik Kendaraan Ringan yaitu membekali peserta didik dengan pengetahuan, sikap, prilaku dan ketrampilan agar kompeten dalam :
- Bidang kompetensi keahlian Teknik Kendaraan Ringan yang diberikan, sehingga mampu mengembangkan dan mengaplikasikan dalam pekerjaanya secara mandiri dan dapat mengisi lowongan pekerjaan yang ada di dunia usaha dan dunia industry sebagai tenaga kerja tingkat menengah yang handal.
- Memiliki karakter, mampu berkompetisi dan mengembangkan sikap professional dalam kompetensi keahlianTeknik Kendaraan Ringan.
- Menciptakan Lapangan Kerja sendiri atau bewirausaha dalam bidang kompetensi keahlian teknik Kendaraan Ringan.
- Melanjutkan ke jenjang Pendidikan yang lebih tinggi sesuai kompetensi yang dimiliki.





